Lowongan Kerja PT Frisian Flag Indonesia

Lowongan Kerja PT Frisian Flag Indonesia

0 5

PT Frisian Flag Indonesia adalah salah satu perusahaan susu terbesar di Indonesia yang memproduksi susu bernutrisi dengan merk FRISIAN FLAG®, FRISO®, SUSU BENDERA®, dan OMELA® untuk anak-anak dan keluarga selama hampir 100 tahun sejak tahun 1922.

PT Frisian Flag Indonesia adalah bagian dari salah satu koperasi susu terbesar di dunia, FrieslandCampina yang berpusat di Belanda. Kami mempekerjakan lebih dari 2,000 karyawan di seluruh Indonesia dan memiliki 2 fasilitas produksi di Pasar Rebo dan Ciracas Jakarta Timur yang memproduksi berbagai produk susu untuk memenuhi gizi keluarga Indonesia.

PT Frisian Flag Indonesia – saat ini sedang membuka lowongan kerja untuk menepati posisi berikut :

MANAGEMENT TRAINEE PROGRAM 2022

Dengan bergabung dalam Frisian Flag Indonesia Management Trainee 2022, kamu akan mendapatkan :

 

  • Pengalaman kerja yang seru melaui project yang dapat meningkatkan kompetensi, termasuk pengalaman di bidang komersial atau operasional
  • Kesempatan untuk berkembang dan #UnleashYourNature di lingkungan kerja multinasional
  • Program pengembangan keterampilan kepemimpinan personal
  • Program pengembangan karir untuk mempersiapkan pemimpin potensial
  • Lingkungan kerja yang dinamis dan kolaboratif

 

1. Customer Supply Chain Trainee
Frisian Flag Indonesia sangat untik karena memiliki rantai distribusi dari hulu ke hilir untuk bisa menghadirkan produk yang disebut dari “rumput ke gelas”. Dengan komitmen untuk menyediakan dan mendistribusikan susu segar dengan kualitas terbaik dari para peternak sapi untuk konsumen kapanpun dan dimanapun dibutuhkan, perencanaan terkait suplai dan permintaan harus senatiasa selaras dan sempurna!

Sebagai trainee, kamu akan belajar di berbagai area dalam departemen Supply Chain, serta bagaimana departemen tersebut bekerjasama dengan departemen yang lain untuk memberikan produk yang berkualitas untuk para konsumen.

Kami membuka kesempatan untuk 2 talenta muda yang siap tumbuh bersama !

Kualifikasi :

 

  • Sarjana/Pasca Sarjana di bidang Teknik/Sains/Bisnis
  • Keahlian analitik untuk pelacakan data dan analisis hasil
  • IPK minimal 3.3 dari universitas unggulan

 

2.Operation (Make) Trainee
Sebagai Operation (Make) Trainee, kamu akan belajar dengan seluruh aspek di departemen operation dan juga semua orang yang terlibat di dalamnya. Kamu akan mempelajari beragam fungsi operasional, mulai dari terliobat langsung dalam proses-proses manufaktur, hingga manajemen operasional yang bakal membuat kamu memhami proses, manusia, dan laju produksi.

Kami membuka kesempatan untuk 2 talenta muda yang siap tumbuh bersama !

Kualifikasi :

  • Sarjana/Pasca Sarjana di bindang Teknik/Sains (Diutamakan bidang Teknik Mesin, Mekatronik, Industri, Kimia, dan Pangan)
  • Semangat untuk bekerja di lingkungan pabrik dan keinginan menciptakan perbaikan berkelanjutan
  • Minimal IPK 3.3 dari universitas unggulan

 

3. Finance Trainee 
Bidang keuangan memiliki peran strategis dalam bisnis ; menerjemahkan analisis menjadi aksi dan berkontribusi terhadap pengambilan keputusan perusahaan.

Sebagai trainee dalam program ini, kamu akan mendapatkan banyak eksposure dari berbagai fungsi dalam departemen Finance dan juga mempelajari tentang kemitraan bisnis di departemen finance.

Kami membuka kesempatan untuk 2 talenta muda yang siap tumbuh bersama

Kualifikasi :

 

  • Sarjana / Pasca Sarjana bidang apapun (Diutamakan bidang Ekonomi, Akuntansi, Manajemen Keuangan, Aktuaria)
  • Ketertarikan bekerja dengan angka dan analitik
  • Minimal IPK 3.3 dari univetsitas unggulan

 

4.Human Resources, Corporate Affairs, Legal Trainee
Ketiga fungsi ini berperan penting dalam membangun “winning culture” dan “engaging employee” untuk bekerja demi mewujudkan tujuan kita bersama.

Dalam program ini, kamu akan mendapatkan kesempatan yang menarik untuk bisa mendapatkan exposure dan mengasah berbagai keahlian mulai dari employee development, talent management, corporate communication, dan juga Corporate Legal. Kamu juga akan belajar membangun kerja sama dengan para stake holders dan FFI leaders untuk mencapai tujuan kita bersama

Kami membuka kesempatan untuk 2 talenta muda yang siap tumbuh bersama.

Kualifikasi :

 

  • Sarjana/Pasca Sarjana dari segala jurusan
  • Bersemangat untuk bekerja/berkomunikasi dengan siapaun dan siap untuk membawa perubahan
  • Minimal IPK 3.3 dari universitas unggulan

 

5.Commercial Trainee (Sales/Marketing)
Kamu yang tertarik dengan Sales & Marketing, dan ingin bekerja di berbagai fungsi di dalamnya? Kamu ingin dapat pengalaman menarik dan mengerjakan berabgai project di field sales, sales development, brand management dan marketing service?

Ini dia program yang cocok buat kamu! Dalam program ini, kamu akan mendapatkan pembelajaran komprehensif mulai dari tingkat lapangan sampai level strategis dalam Sales & Marketing.

Kamu berkesempatan mengambil peran di berbagai lini departemen commercial yang membuat kamu lebih memahami lagi seluk beluk di industri FMCG.

Kami membuka kesempatan untuk 10 talenta muda yang siap tumbuh bersama!

Kualifiaksi :

 

  • Sarjana/Pasca Sarjana dari bidang apapun
  • Semangat dalam bidang komersial
  • Kesediaan untuk ditempatkan dimanapun di Indonesia
  • Minimal IPK 3.3

 

6.Digital Trainee
Dalam tim Digital Transformation, kamu akan mengenal tiga pilar penting yaitu : Data Science, E-Commerce, dan Digital Marketing. Disini kamu akan mengolah data dengan sistem analitik yang canggih untuk menghasilkan sebuah insight. Kamu akan belajar bagaimana modifikasi sebuah data, membangun sebuah model, mengoptimalkannya dengan Machine Learning dan kemudian berkesempatan untuk mempresentasikannya ke para FFI leaders.

Dan kamu akan mendapatkan pengalaman yang luar biasa dan bekerja lintas divisi mulai dari Brand, Sales, Digital, Supply Chain, dan Finance, sampai bekerja dengan E-commerce dan Digital Marketing untuk menyediakan nutrisi yang lebih baik di era digital!

Kamu juga akan belajar langsung dengan mentor dari global data scietist untuk mengerjakan project lokal maupun global!

Kamu membuka kesempatan untuk 8 talenta muda yang siap tumbuh bersama !

Kualifikasi :

  • Sarjana/Pasca Sarjana di bidang Teknolgi Informatika (Teknologi Sistem Informasi)/Sains/Teknik
  • Kemampuan dasar coding, programming, analisis dan integrasi data, dan SQL query
  • Minimal IPK 3.3 dari universitas unggulan

Tahapan Rekrutmen

  1. Seleksi Administrasi
  2. Interview User & HR
  3. On The Job Training

Berkas Lamaran:

  1. Surat Lamaran
  2. Curriculum Vitae/Data Riwayat Hidup
  3. Pas Foto ukuran 4×6 berwarna
  4. KTP
  5. Ijasah terakhir
  6. Surat Referensi dari institusi/perusahaan tempat bekerja sebelumnya
  7. Surat Keterangan Sehat dari Dokter
  8. Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku

PENDAFTRAN:

Jika Anda Memiliki Keriteria Di atas Silkan Kirimkan CV dan Lamaran serta berkas pendukung lainya di Bawah ini:

Pendaftaran dilakukan secara online dengan mengklik link dibawah.
DAFTAR

Grup Lowongan kerja indonesia 1 whatsapp KlikDisini

Grup Lowongan kerja indonesia 2 whatsapp KlikDisini

Grup Lowongan kerja indonesia 3 whatsapp KlikDisini

Grup Lowongan kerja indonesia 4 whatsapp KlikDisini

 Grup Lowongan kerja indonesia 5 whatsapp KlikDisini

Grup Lowongan kerja indonesia Telegram Klik Disini

PERHATIAN :

  • Informasi lowongan kerja yang ada di Gokerja.net diambil dari berbagai sumber seperti (Perusahaan Langsung, Media Sosial, Situs lowongan kerja, dan situs lainnya).
  • Gokerja.net tidak bertanggung jawab atas isi dari lowongan kerja yang dipublikasikan oleh pihak Pengguna.
  • Gokerja.net berhak untuk mengedit resume, memblokir akses kepada Pengguna yang di temukan sebagai penipuan atau tidakan yang tidak relavan untuk tujuan apapun.
  • Dalam perose perekrutan ini peserta tidak di kenai biyaya sedikitpun alias geratis
  • Kami tidak bertanggung jawab atas segalamacam penipuan dan  keriminal’
  • Gokerja.net tidak bertanggung jawab terhadap penyalahgunaan atas informasi lowongan kerja yang telah dipublikasikan.
  • Apabila Terdapat Indikasi penipuan dari lowongan kerja yang di publikasikan segera laporkan melalui E-mail jobslampung07@gmail.com
  • Semua bentuk Syarat dan ketentuan yang tertera di Gokerja.net  sewaktu-waktu dapat berubah

mgid1

mgid1

Leave A Reply

Your email address will not be published.

Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Ads Blocker Detected!!!

We have detected that you are using extensions to block ads. Please support us by disabling these ads blocker.

Powered By
Best Wordpress Adblock Detecting Plugin | CHP Adblock